instagram youtube

Maknai Ucap Janji Kepaniteraan, 104 Mahasiswa Profesi Ners UMITRA Siap Mengabdi Ke Masyarakat

Redaksi - Penulis Berita

Sabtu, 30 September 2023 - 21:40 WIB

Bandar lampung, TKP—Sebanyak 104 mahasiswa Program Studi Profesi Ners angkatan ke XIX Fakultas Kesehatan, Universitas Mitra Indonesia (UMITRA) ikuti Ucap Janji Kepaniteraan Ners, di ruang pertemuan (ruper) gedung E, UMITRA, Sabtu (30/9).

Ketua Program Studi (Kaprodi) Profesi Ners, Ns. Budi Antoro, S.Kep.,M.Kep mengatakan, Kegiatan Ucap Janji Profesi Ners ini rutin dilakukan sebelum mahasiswa terjun praktik di lapangan.

“Angkat janji ini merupakan kegiatan yang harus dilakukan mahasiswa profesi Ners yang telah lulus dari S1 keperawatan, dan merupakan syarat sebelum terjun ke wahana praktik. Tahun ini adalah angkatan ke-19,”ucapnya.

Dikesempatan lain, Dekan Fakultas Kesehatan UMITRA, Achmad Djamil, SKM.,MM.,M.Kes mengatakan, Angkat Janji Kepaniteraan diharapkan mahasiswa dapat mengamalkan Kode Etik Keperawatan Indonesia dalam setiap kegiatan yang berhubungan dengan upaya pemeliharaan kesehatan masyarakat dan dapat selalu menghormati serta bekerjasama dengan senior dan sesama mahasiswa baik dari profesi keperawatan maupun profesi lain.

Baca Juga :  GMBI Berbagi Bersama Wakil Bupati dan Polres Lampung Utara

“Saya sangat berbahagia atas terlaksananya pendidikan Profesi Ners yang hingga saat ini sudah pada angkatan ke-19. Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah memberikan dukungannya dalam menyediakan lahan praktik kepada mahasiswa kami sehingga dapat melaksanakan proses pendidikan profesi ners secara optimal, dan juga saya mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Mitra Lampung, Rektor Universitas Mitra Indonesia dan segenap Civitas Akademika yang telah memberikan dukungan dalam pelaksanaan Program Profesi Ners Fakultas Kesehatan UMITRA,”ucapnya.

Rektor UMITRA, Dr. Hj. Armalia Reny Madrie AS.,S.P.,MM yang dalam kegiatan ini diwakili oleh Wakil Rektor 1 bidang akademik, Dr. dr. Endang Budiati, M.Kes menyebut dengan meningkatnya derajat kesehatan, baik individual atau masyarakat, sistem layanan kesehatan harus memberikan kepuasan sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik berdasarkan standar mutu
Kompetensi yang perlu dimiliki oleh seorang Ners.

Baca Juga :  Polres Tulang Bawang Barat Gelar Konferensi Pers Ungkap Kasus Narkoba Dengan 3 Tersangka

“Pada era globalisasi kita dituntut untuk mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas, Kompeten, professional dan berdaya guna untuk bangsa ini. Oleh karena itu, kami akan senantiasa berupaya mendukung dan meningkatkan kualitas pendidikan di Universitas Mitra Indonesia khususnya di Fakultas Kesehatan terutama dalam peningkatan sarana dan prasarana, menambah kerjasama dengan institusi pelayanan kesehatan sebagai lahan praktek sebagai bentuk keseriusan kami dalam mencetak SDM yang unggul di bidang kesehatan,”pungkasnya.

Sumber : Ami

Laporan : Sahmin

Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Pengurus Forum Pers Independent Indonesia Korwil Tulang Bawang Barat Menggelar Baksos
Membutuhkan Orang Yang Serius Berkarya Dalam Kontrol Sosial
Federasi Adat Marga Empat Adakan Silaturahmi dan Peppung Adat Dengan Forkopimda Tubaba
Lanjut ke Proses Hukum Atau Tidak Kasus Mantan Kades Rangai Tritunggal “Juwanto” Ditentukan tanggal 8 September 2023 Besok
GMBI Berbagi Bersama Wakil Bupati dan Polres Lampung Utara
Ternyata Bantuan BPNT untuk Warga Miskin di Desa Batu Agung Masih Jadi Ladang Bisnis
Wujudkan Sinergitas, TNI-Polri Gelar Patroli Gabungan
Penutupan Andi Surya Cup 2023, Andi Surya : Menjadi Motivasi Generasi Muda Kembangkan Bakat

Berita Terkait

Selasa, 2 Mei 2023 - 02:38 WIB

Dr. H. Andi Surya Salurkan Beasiswa Kepada Awak Media Melalui FPII Lampung

Kamis, 8 Juni 2023 - 11:45 WIB

Dalam Rangka Memperingati HUT Bhayangkara Ke 77, Polres Tulang Bawang Barat Gelar Donor Darah

Jumat, 15 September 2023 - 12:54 WIB

Dengarkan Aspirasi Dari Tokoh Masyarakat Dan Warga Tiyuh Makarti Kecamatan Tumijajar

Senin, 17 April 2023 - 18:12 WIB

Selama Operasi Ketupat Krakatau 2023, Polres Tulang Bawang Gelar Tiga Pos dan Terima Penitipan Sepeda Motor Secara Gratis

Minggu, 1 Oktober 2023 - 15:55 WIB

Pengurus Yayasan Ulul Azmi Dan Tokoh Agama Kab. Tulang Bawang Barat Tolak Paham Radikalisme

Rabu, 17 Mei 2023 - 21:03 WIB

Kramat Minta Kejati Usut Dugaan Korupsi, Gratifikasi dan Penyalahgunaan Wewenang di Sekwan Lampung Utara

Senin, 22 Mei 2023 - 19:43 WIB

Enam Tahun Tidak Kembalikan Dana Desa, LSM PRL Akan Laporkan Juwanto ke Kejati Lampung

Selasa, 21 Februari 2023 - 09:52 WIB

Perusahaan Pers Startup Siap-siap Gigit Jari dengan Terbitnya Perpres Keberlanjutan Media

Berita Terbaru

Hukum

Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Upacara Sertijab

Selasa, 21 Jan 2025 - 11:51 WIB