instagram youtube

Tingkatkan Kapasitas dan Kualitas Jurnalis FPII Adakan Pelatihan dan Sosialisasi Menuju Jurnalis Berkeadilan Sesuai UU Pers No.40 Tahun 1999

Redaksi - Penulis Berita

Rabu, 27 Desember 2023 - 02:32 WIB

Jakarta, TKP—Forum Pers Independent Indonesia (FPII) terus berupaya memperkuat jaringan pers independent di seluruh Indonesia. Salah satu langkah yang dilakukan adalah melanjutkan program pembentukan Setwil dan Korwil FPII yang belum sempat dibentuk di beberapa daerah karena terkenda pendemi selama 2 tahun.

Hal ini disampaikan oleh Plt. Sekretaris Nasional (Seknas) FPII, Junaedi Abdul Rasyid, dalam keterangan persnya di Jakarta, Selasa (26/12/2023). Menurutnya, Program ini merupakan arahan dari Ketua Presidium FPII, Dra. Kasihhati, yang ingin FPII menjadi wadah bagi para jurnalis independent yang berkomitmen untuk menjaga profesionalisme, integritas, dan kemerdekaan pers.

“Kami ingin FPII menjadi organisasi pers yang solid, mandiri, dan berdaya saing. Untuk itu, kami perlu memperluas dan mempererat jaringan pers independent di seluruh Indonesia. Kami berharap program pembentukan Setwil dan korwil FPII ini dapat berjalan lancar dan sesuai dengan rencana,” ujar Junaedi.

Baca Juga :  Pemerintah Tiyuh Toto Wono Dadi Melaksanakan Kegiatan dan Pembangunan Dengan Dana Desa

Junaedi menjelaskan, program pembentukan Setwil dan Korwil FPII diseluruh penjuru nusantara akan dilaksanakan secara bertahap mulai tahun 2023 hingga 2024. Adapun daerah-daerah yang menjadi prioritas adalah Jambi, Bengkulu,Jawa Tengah, , Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, , Sulawesi Tenggara, Gorontalo, Sulawesi Barat, Maluku, Papua, dan Papua Barat.

“Kami akan mengirimkan tim khusus dari pusat untuk membantu proses pembentukan Setwil dan Korwil FPII di tingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota daerah-daerah tersebut. Kami juga akan mengadakan sosialisasi dan pelatihan bagi para anggota FPII di daerah agar mereka dapat meningkatkan kapasitas dan kualitas kerja jurnalistik mereka,” tambah Junaedi.

Baca Juga :  Rapat Paripurna Penyampain KUA - PPAS APBD Tahun 2024 dan APBD - P Tahun Anggaran 2023

Junaedi berharap, dengan adanya program ini, FPII dapat menjadi mitra yang baik bagi pemerintah, masyarakat, dan stakeholder lainnya dalam menyampaikan informasi yang akurat, objektif, dan berimbang. Ia juga mengajak para jurnalis independent yang belum bergabung dengan FPII untuk segera mendaftarkan diri dan menjadi bagian dari organisasi pers yang independen dan profesional ini.

“Kami mengundang para jurnalis independent yang memiliki visi dan misi yang sama dengan FPII untuk bergabung dengan kami. Kami siap memberikan fasilitas dan bantuan yang dibutuhkan oleh para anggota FPII. Kami juga berkomitmen untuk menjaga hak-hak dan kesejahteraan para anggota FPII,” pungkas Junaedi.

Sumber : Presidium FPII

Laporan : Tim/Red

Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Polres Tulang Bawang Barat Raih Penghargaan Quick Wins Presisi Terbaik
Aiptu Rusmini “Polisi yang Diduga Korban Polisi” Mencari Keadilan
Simpan Narkotika di Saku Baju, Warga Bawang Latak Ditangkap Polres Tulang Bawang
Cegah Aksi Balap Liar, Polsek Menggala Intensifkan KRYD di Komplek Pemda
Wakil Menteri Hukum Dan Ham RI Edward OS Hiariej Kunjungi Rutan Kelas IIB Menggala
Camat Natar Diduga Gagal Memahami Aturan Pencairan Dana Desa
Keluhan Masalah BPNT Warga desa Batu Agung Kadis Sosial : Laporkan Pada yang Berwajib
Dijual Cepat Meja Pengolah Kayu Alat Grenda dan Meja Las

Berita Terkait

Rabu, 23 Agustus 2023 - 06:24 WIB

Satresnarkoba Polres Tulang Bawang Tangkap Warga Kibang Saat Akan Bertransaksi

Selasa, 30 Juli 2024 - 09:47 WIB

Polres Tulang Bawang Barat Selidiki Terkait Temuan Tengkorak Manusia

Senin, 17 Juli 2023 - 17:20 WIB

Pemuda Pengangguran Asal Kagungan Rahayu Ditangkap Satresnarkoba Polres Tulang Bawang

Senin, 10 April 2023 - 19:30 WIB

Laskar Lampung Dan Sejumlah Elemen Masyarakat Minta Kapolda Bebaskan Ketua RT Wawan

Selasa, 21 Februari 2023 - 09:52 WIB

Perusahaan Pers Startup Siap-siap Gigit Jari dengan Terbitnya Perpres Keberlanjutan Media

Selasa, 31 Desember 2024 - 02:30 WIB

Cegah Aksi Balap Liar, Pos Pam Menggala Operasi Lilin Krakatau 2024 Gelar Patroli Dialogis

Kamis, 21 September 2023 - 18:34 WIB

FPII Korwil Tubaba Adakan Sunatan Massal Tahun 2023 Secara Gratis

Jumat, 19 April 2024 - 01:34 WIB

Kantongi Identitas, Polisi Buru Pelaku Pembacokan di Lokalisasi Tulang Bawang Barat

Berita Terbaru

Hukum

Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Upacara Sertijab

Selasa, 21 Jan 2025 - 11:51 WIB