instagram youtube

Aminudin,S.P : HPN Mestinya Melibatkan Semua Organisasi Media

Redaksi - Penulis Berita

Jumat, 23 Februari 2024 - 18:49 WIB

Bandar Lampung, TKP—Meriahnya Hari Pers Nasional (HPN) yang diperingati setiap tanggal 9 Februari patut kita syukuri. Banyak pihak yang mendukung dan mensuport kegiatan tahunan pekerja jurnalis tersebut, pemerintah dan swasta banyak yang terlibat dalam kegiatan demi suksesnya HPN. Dan untuk tahun ini diperingati tanggal 20 Februari 2024 karena berdekatan dengan Pemilu 2024.

Gelaran HPN untuk tahun ini dilaksanakan di Ancol Jakarta yang diikuti oleh peserta pekerja Pers seluruh Indonesia.

Aminudin, S.P Ketua Forum Pers Independent Indonesia (FPII) Provinsi Lampung mempunyai pandangan yang berbeda, menurutnya HPN ini hanya diperuntukkan untuk organisasi Pers yang berafiliasi dengan Dewan Pers. Tidak melibatkan seluruh organisasi Pers dan Jurnalis.

” Saya kurang setuju kalau HPN ini hanya melibatkan organisasi tertentu yang berafiliasi dengan Dewan Pers, karena banyak lagi organisasi pers dan jurnalis yang tidak pernah dilibatkan dalam HPN. Padahal peringatan HPN ini menggunakan Anggaran Negara. Jadi menurut hemat saya, ya pemerintah jangan tebang pilih Wartawan dan organisasi wartawan itu banyak dan sama-sama legalitas serta berkompeten, jadi sekali lagi pemerintah jangan mengotak kotak profesi wartawan ini. Selain itu kegiatan HPN diharapkan jangan hanya jadi keguatan serimonial saja, kita harapkan HPN dapat memberikan dampak positif untuk kemajuan daerah. “ucapnya.

Baca Juga :  Merasa di Peras Petugas Rest Area 87 Lampung, Eko Widiyanto Berupaya Melakukan Langkah Hukum

Dirinya berharap agar pemerintah dapat memahami hal ini. Dia juga mempunyai pandangan, bahwa peringatan HPN mestinya dilakukan evaluasi dengan melibatkan seluruh organisasi media. Karena HPN yang selalu diperingati bertepatan dengan hari lahir salah satu organisasi media. Sementara menurutnya HPN bukan milik satu organisasi tapi milih seluruh organisasi dan wartawan. Akan lebih baik bila HPN itu diambil dari hari lahir salah satu wartawan senior, misalnya bertepatan dengan hari lahir Bung Hatta atau tokoh wartawan senior yang lainnya yang ikut berjasa untuk republik ini.

” Apalagi wartawan di Indonesia ini ribuan jumlahnya bahkan mungkin bisa puluhan ribu, dan mereka semua itu butuh hidup dengan profesinya, dan mereka sama-sama berjuang melaksanakan tugas dan fungsinya guna kemajuan negara dan bangsa ini. Tapi saya lihat pemerintah dalam hal ini tebang pilih. Sekali lagi saya berharap paling gak di Provinsi Lampung ini, agar Gubernur melaui Diskominfo bisa merangkul semua wartawan baik yang tergabung dalam organisasi Pers maupun yang tidak tergabung, ” tegas Amin Kancil sapaan akrab Aminudin di kantor sekretariat FPII Provinsi Lampung, Rabu (21/02/2024).

Baca Juga :  Kapolres Tulang Bawang Barat Hadiri Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pemilu 2024

Terkait para peserta wartawan yang akan ikut HPN, Aminudin mengatakan seharusnya Pemerintah yang mengakomodir yakni dalam hal ini Kominfo.

” Selayaknya untuk pemberangkatan para peserta HPN itu dilepas oleh Kominfo. Dan untuk pesertanya itu wartawan dari semua organisasi Pers, jadi jangan pilih kasih dari organisasi pers tertentu. Dan jika anggarannya terbatas, maka pesertanya harus bergantian. Mari jadikan Provinsi Lampung ini contoh (pilot project) yang baik dan tauladan bagi Provinsi lain terkait penanganan dalam merangkul wartawan demi kemajuan Lampung yang berjaya, ” harap Amin.

Sumber Realise : FPII Lampung

Laporan : Red

Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

HIMAKUM UMITRA Maknai Ramadan Dengan pembagian Sembako kepada Masyarakat Sekitar Kampus
Ketua Team Nawacita Terima Surat Usulan Perubahan Status Kawasan Hutan Negara Dari Masyarakat Lampung
Andi Surya; UMITRA Memiliki Guru Besar Pertama Bidang Kesehatan, Hari ini SK Prof. Dr. Atikah Adyas, SKM, MDM., Diserahkan oleh LLDIKTI II
Ketua Presidium FPII Berikan Apresiasi Cinderamata “Gunungan” di Acara Halal Bihalal dan Silaturahim PN Jaksel
Pemkab Tubaba Kembali Gulirkan Bantuan Pangan Beras Tahap Ketiga Untuk Masyarakat
Dua Terduga Pengerusak Pohon Karet 300 Batang Milik Misroni di Pangil Polsi
Pendaftaran Bakal Calon Kepala Kampung Kabupaten Tulang Bawang Mulai Dibuka
Membangun Papan Nama Balai Tiyuh Dengan Dana Desa Merupakan Penanda Visua Kantor

Berita Terkait

Rabu, 2 Agustus 2023 - 11:21 WIB

Rapat Koordinasi Dan Kunjungan Kerja Pejabat Bupati Tulang bawang Barat Drs. M.Firsada ,M.Si

Rabu, 20 Maret 2024 - 13:23 WIB

*Polsek Lambu Kibang Tangkap Pelaku Penggelapan Motor dengan Modus Pinjam

Sabtu, 18 Maret 2023 - 18:12 WIB

Beberapa Owner Media Silahturahmi di Kediaman Kadis Kominfo Lampura

Selasa, 12 September 2023 - 17:29 WIB

Ketua Korwil FPII Tuba Berserta Jajaran Kunjungan Kerja Sekaligus Bersilaturahmi Ke Rutan kelas IIB Menggala

Jumat, 17 Januari 2025 - 18:13 WIB

Kepala Desa Rangai Tritunggal Berhasil Bobol Rekening Kober SIP Bahari

Rabu, 27 Maret 2024 - 10:28 WIB

Polsek Gunung Agung Bagikan Takjil sebagai Bentuk Kedekatan dengan Masyarakat

Selasa, 11 Juli 2023 - 21:17 WIB

Pelaku Persetubuhan Anak Dibawah Umur Hingga Hamil Akhirnya Dibekuk Sat Reskrim Polres Tulang Bawang Barat

Rabu, 1 Januari 2025 - 02:33 WIB

Kapolres Tulang Barat pimpin Gelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2024

Berita Terbaru

Hukum

Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Upacara Sertijab

Selasa, 21 Jan 2025 - 11:51 WIB