instagram youtube

Kapolres Dan Pj.Bupati Tulang Bawang Barat Monitoring Pos Pam Ops Ketupat Krakatau 2024

Redaksi - Penulis Berita

Selasa, 9 April 2024 - 16:09 WIB

Tulang Bawang Barat, TKP—Dalam rangka pengamanan perayaan Hari Raya Idulfitri 1445 H/2024 M, Kapolres Tulang Bawang Barat AKBP Ndaru Istimawan, S.IK bersama Pj.Bupati Drs. M. Firsada, M.Si dan unsur Forkopimda Kabupaten Tulang Bawang Barat, melakukan monitoring dan pengecekan Pos Pengamanan (Pos Pam) dan Pos Pelayanan Operasi Ketupat Krakatau 2024, Selasa (9/4/2024).

Monitoring dilakukan mulai pukul 09.00 di Pos Pelayanan Rest Area 215 B Operasi Ketupat Krakatau 2024 Polres Tulang Bawang Barat, Jalur Lintas Lampung Palembang, Kecamatan Way Kenanga, Kabupaten Tulang Bawang Barat dilanjutkan ke Pos Pam Lambu kibang , Pos Pam Pulung Kencana dan Pos Pam Mulya Asri Kecamatan Tulang Bawang Tengah.

Kapolres Tulang Bawang Barat, AKBP Ndaru Istimawan, S.IK, menekankan perlunya semua petugas di lapangan untuk mengedepankan sikap humanis selama bertugas, menjaga kesehatan mereka sendiri, dan berharap bahwa dukungan yang diberikan dapat meningkatkan semangat dan kinerja mereka

Baca Juga :  Cegah Aksi Balap Liar, Pos Pam Menggala Operasi Lilin Krakatau 2024 Gelar Patroli Dialogis

Dalam arahannya, AKBP Ndaru memotivasi seluruh personel untuk menjalankan tugas dengan baik dan bekerja dengan ikhlas.

” Saya mengerti bahwa tugas-tugas yang anda semua jalani dapat menjadi sangat menantang, terutama diperiode sibuk seperti sekarang ini. Yang paling penting adalah anda semua bekerja dengan hati, menampilkan sikap yang humanis terhadap masyarakat pengguna jalan raya. Tunjukkan bahwa kita bukan hanya pelindung, tapi juga sebagai pelayan masyarakat yang dapat diandalkan,” tutur Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres menitikberatkan pada aspek kesehatan dan kesejahteraan personel. “Jaga selalu kesehatan Anda. Tugas ini membutuhkan kondisi fisik dan mental yang prima. Jangan biarkan kelelahan membuat anda tidak bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Dan saya berharap, paket dukungan yang kami berikan hari ini, walau tidak seberapa, dapat bermanfaat dan menambah semangat anda dalam bertugas,” tambah AKBP Ndaru.

Baca Juga :  Kekompakan Kelurga Besar Rukun Warga dan Rukun Tetangga Tiyuh Kibang Budi Jaya

Mengakhiri arahannya, Kapolres mengucapkan terima kasih dan pengharapan atas dedikasi dan kerja keras personel yang bertugas. ” Mari kita laksanakan tugas ini dengan penuh tanggung jawab dan semoga kita semua diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menjalankan tugas demi masyarakat Tulang Bawang Barat,” tutupnya.(

Sumber : Humas Polres Tubaba

Laporan : Darwati

Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Terkait Juwanto, Inspektorat Lampung Selatan : Kami Serahkan Kepada Kejaksaan Mau Dipanggil atau Langsung di Eksekusi
Sopir Truk Sawit Ini Ditangkap, Karena Menyimpan Dan Pakai Sabu-Sabu
Musrenbang Kabupaten, M. Firsada Sampaikan 7 Fokus Pembangunan Tubaba 2025
M.Ilyas S.H : Bupati Dapat Memberhentikan Kades Rangai yang Berhentikan Perangkat Desa Sepihak
Kapolres Tulang Barat pimpin Gelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2024
Feraidah Korban Dugaan Malpraktek Masih Terbaring Lemas Ditempat Tidur
Tim Tekap 308 Presisi Berhasil Ungkap Kasus Curas Sebuah Kantor Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Kabupaten Tulang Bawang Barat
Kasus Curas di Simpang Lima Terungkap, Polisi Tangkap Tiga Pelaku Dengan Peran Berbeda

Berita Terkait

Jumat, 19 Mei 2023 - 10:34 WIB

Kembali Satres Narkoba Polres Tulang Bawang Barat Tangkap Pelaku Narkoba

Senin, 19 Februari 2024 - 15:01 WIB

Kapolres Tulang Bawang Barat Monitoring Dan Cek Personil Pengamanan Rapat Pleno Terbuka Di PPK Kecamatan Tulang Bawang Tengah

Kamis, 9 Maret 2023 - 20:59 WIB

Kanit Binmas Polsek Lambu Kibang Lakukan Giat Pencegahan Kenakalan Remaja

Senin, 20 Maret 2023 - 22:28 WIB

Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Tulang Bawang Barat

Rabu, 21 Juni 2023 - 07:08 WIB

MH2 & Partners Siap Beri Bantuan Hukum untuk Masyarakat Indonesia

Sabtu, 15 April 2023 - 17:24 WIB

Bandar Narkotika Asal Agung Jaya Ditangkap Polres Tulang Bawang

Selasa, 14 Februari 2023 - 16:16 WIB

Unit Patroli Gabungan Polsek Tulang Bawang Tengah Dengan Unit Opsnal Adakan Patroli Wilayah

Selasa, 21 Februari 2023 - 22:00 WIB

Aklamasi, ANDI SURYA Kembali Ketua ABP-PTSI Lampung 2023 – 2027

Berita Terbaru

Hukum

Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Upacara Sertijab

Selasa, 21 Jan 2025 - 11:51 WIB