instagram youtube

Cegah Stunting, Pemkab Tubaba Beri Bantuan Jambanisasi Kepada Masyarakat

Redaksi - Penulis Berita

Jumat, 19 April 2024 - 08:18 WIB

Tulang Bawang Barat,Tempatkejadianperkara.com— Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang Barat (Tubaba) memberikan bantuan jamban sehat atau jambanisasi bagi masyarakat di Tiyuh/Desa Gunung Menanti, Kecamatan Tumijajar, pada Kamis (18/04/2024).

Bantuan jambanisasi ini merupakan sebuah program Gerakan Seribu Jamban yang dilakukan Pemkab Tubaba sebagai salah satu inovasi untuk mencegah stunting di wilayahnya.

Penjabat (Pj) Bupati Tubaba Drs. M. Firsada, berharap program ini dapat menggugah kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan sehingga dapat meningkatkan kondisi sanitasi dan derajat kesehatan masyarakat sebagai upaya pencegahan stunting.

“Masalah sanitasi juga punya sumbangsih terhadap kualitas kesehatan, jika sanitasi lingkungan rumah baik, maka derajat kesehatan masyarakat semakin baik,” kata M. Firsada.

Dia menjelaskan bahwa program tersebut sangat penting dalam salah satu upaya pencegahan stunting di wilayahnya.

“Stunting merupakan masalah serius yang dapat memengaruhi pertumbuhan fisik dan perkembangan anak-anak. Oleh karena itu, gerakan seribu jamban ini menjadi langkah penting dalam meningkatkan kesehatan masyarakat kita,” ungkap dia.

Baca Juga :  Pj Bupati Firsada Semangati Calon Anggota Paskibraka Saat Latihan

Dengan adanya program ini, sambung M. Firsada, kita bisa memastikan bahwa setiap keluarga memiliki akses terhadap fasilitas sanitasi yang layak, sehingga mengurangi risiko penularan penyakit dan meningkatkan kondisi kebersihan lingkungan.

“Dengan memiliki jamban yang sehat, kita dapat mencegah masalah kesehatan yang dapat menyebabkan stunting pada anak-anak,” imbuhnya.

Melalui gerakan ini, kita juga bisa memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya sanitasi dan kebersihan lingkungan.

“Dengan kesadaran akan pentingnya jamban bersih, diharapkan masyarakat akan lebih mudah menerapkan kebiasaan hidup sehat dan menjaga kesehatan keluarga mereka,” harapnya.

Selain itu, melalui partisipasi aktif masyarakat dalam gerakan seribu jamban, kita juga dapat membangun rasa kebersamaan dan solidaritas di antara warga.

“Dengan bersama-sama membangun jamban yang layak, kita tidak hanya menjaga kesehatan individu tetapi juga menciptakan lingkungan yang lebih sehat bagi generasi mendatang,” terangnya.

Baca Juga :  Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Dengan Sandi” PATUH KRAKATAU 2023

Di kesempatan itu, M. Firsada mengajak seluruh elemen masyarakat, mulai dari pemerintah, lembaga swadaya masyarakat, hingga masyarakat luas untuk bersatu dalam mewujudkan gerakan seribu jamban ini.

“Dengan kerjasama yang baik, saya yakin kita dapat mencapai tujuan bersama untuk mencegah stunting dan menciptakan lingkungan yang sehat bagi anak-anak kita.” ungkapnya.

Dia berharap gerakan seribu jamban ini dapat menjadi langkah awal menuju perubahan yang lebih baik dalam upaya mencegah stunting dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat Kabupaten Tubaba.

“Mari kita bergandengan tangan untuk menciptakan masa depan yang lebih cerah bagi generasi yang akan datang,” pungkasnya.

Diketahui, dalam melakukan gerakan seribu jamban tersebut Pemkab Tubaba bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Basnaz) setempat.

Sumber : Diskominnfo Tubaba

Laporan : Darwati

Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Korban Arisan Bodong di Pulau Panggung, Kerugian 230 Juta, Ini Kata Penasehat Hukum Korban
Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Upacara Sertijab
Terkait Juwanto, Inspektorat Lampung Selatan : Kami Serahkan Kepada Kejaksaan Mau Dipanggil atau Langsung di Eksekusi
AKBP Jibrael: Kapolsek dan Bhabinkamtibmas Bisa Belajar Arti Pentingnya Jurnalistik
Kapolres Tulang Bawang Barat Tinjau Proses Pelipatan Kertas Surat Suara Pemilu 2024
Polisi Amankan seorang Pemuda di Tubaba Usai Gasak Mesin Alkon
BPHN melalui Kanwil Kemenkumham Lampung Gandeng YLKBH-SPSI LAMPUNG dalam Pelaksanaan LUHKUMTAK se- Indonesia
Download Adobe Premiere Pro Crack APK for PC – Unlock Full Features Without Limits

Berita Terkait

Rabu, 2 Agustus 2023 - 11:21 WIB

Rapat Koordinasi Dan Kunjungan Kerja Pejabat Bupati Tulang bawang Barat Drs. M.Firsada ,M.Si

Minggu, 28 Januari 2024 - 14:01 WIB

TAF Masuk 110 KEN 2024, Pj Bupati M. Firsada : Tubaba Akan Jadi Pangung Seni Budaya Nasional dan Mendunia

Jumat, 1 Desember 2023 - 00:11 WIB

“Exploring the Risks and Experiences of Using FL Studio Mac Crack Versions on Reddit”

Sabtu, 10 Juni 2023 - 20:42 WIB

Masyarakat Kibang Budi Jaya Sangat Berharap Bantuan Pembangunan Sumur Bor

Rabu, 30 Agustus 2023 - 20:38 WIB

Diduga Melakukan Pencurian Kabel PT Bumi Sakti Perdana Laujaya

Kamis, 2 Januari 2025 - 19:59 WIB

Jaga Kamtibmas, Polres Tulang Bawang Barat Tingkatkan Pengamanan di Tempat Wisata Selama Libur Tahun Baru 2025*

Senin, 13 Februari 2023 - 12:24 WIB

FPII Korwil Kuansing Peduli Terhadap Korban Kebakaran di Kecamatan Pangean Kabupaten Kuansing

Sabtu, 25 November 2023 - 19:27 WIB

Universitas Mitra Indonesia Lepas 616 Wisudawan di Gedung Baru GSG UMITRA

Berita Terbaru

Hukum

Kapolres Tulang Bawang Barat Pimpin Upacara Sertijab

Selasa, 21 Jan 2025 - 11:51 WIB